Biuus.com, Jakarta – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik INdonesia (Menpora RI), Zainudin Amali menerima audiensi Ketua Umum Indonesian Olympian Association (IOA) Yayuk Basuki di ruang kerjanya, lantai 10, kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (13/12/2021).
Menpora Zainudin Amali senang IOA mendukung lahirnya Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan akan memberikan kontribusi pemikiran untuk olahraga Indonesia.
“Sore ini, saya menerima mbak Yayuk Basuki dari olimpian kita. Mereka menyampaikan organisasi ini akan mengadakan rakernas sekaligus munas dan diharapkan saya bisa hadir pada pelaksanaan itu,” ucap Menpora Amali.
Baca juga : LADI Menunjukkan Progres ke Arah yang Positif Atas Sanksi WADA
Menurut Menpora Zainudin, pemerintah mengapresiasi IOA yang sudah berjasa mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.
“Pemerintah mengapresiasi kehadiran dari pada olimpian yang sudah berjasa dan berpengalaman dalam membanggakan Indonesia dari olimpiade ke olimpiade,” ujar Menpora Amali.