Biuus.com, – Literasi keuangan adalah bagaimana memahami perilaku keuangan, masyarakat bisa mengelola keuangan dengan baik, mendapatkan manfaat yang sebesar-besarnya dari dana yang dimiliki.
Sebelum memastikan melakukan pembelian apapun, masyarakat harus cerdas dalam setiap penggunaan uang, terutama pembelian aset. Misalnya, kita harus mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya berkaitan dengan aset yang ingin kita beli dan mempertimbangkannya dengan matang.
KJetika kita sudah mempunyai aset, kita harus cerdas mengelola aset pribadi kita.
Masyarakat harus mengetahui bagaimana menentukan pengambilan keputusan finansial yang sifatnya jangka pendek dan jangka panjang. Contoh yang bersifat jangka pendek adalah tabungan dan kebutuhan dalam satu bulan, sedangkan yang bersifat jangka panjang adalah dana pensiun dan masa depan anak.
Ketika literasi keuangan masyarakat rendah, masyarakat tergolong sangat konsumtif, kesalahan penggunaan kredit, terlibat hutang, dan lain sebagainya.
Rendahnya literasi keuangan dalam masyarakat pun menimbulkan berbagai masalah baru seperti permusuhan di lingkungan dan perceraian. Hal ini dipengaruhi faktor yang literasi keuangan seperti jenis kelamin, usia, latar belakang pendidikan dan pendapatan.